Para Penghuni Eksotis Raja Ampat

Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) menampilkan sebelas specimen species baru biota laut yang ditemukan di perairan Raja Ampat Kepala Burung Papua Barat. Spesies-spesies itu diberi nama dalam lelang "Blue Auction" di Monaco tahun 2007. Spesies-spesies itu meliputi :

1. Hemiscyllium galei, Allen and Erdmann, 2008 Walking Shark (diambil dari nama Jeffrey Gale)

2. Hemiscyllium henryi, Allen and Erdmann, 2008 Walking Shark (diambil dari nama Wolcott Henry)

3. Corythoichthysbenedetto, Allen and Erdmann, 2008 (diambildarinamamantanPM Italia BenedettoCraxisebagai penghormatandariBaroness Angela VanwrightenBerger)

4. Pterois andover, Allen and Erdmann, 2008 (pilihan nama dari Sindhuchajana Sulistyo)

5. Pseudanthias charlenae, Allen and Erdmann, 2008 (pilihan nama dari pangeran Albert II dari Monaco)

6. Pictichromis caitlinae, Allen, Gill and Erdmann, 2008 (diambil dari nama Caitlin Elizabeth Samuel, anak Kim Samuel Johnson sebagai hadiah ulang tahun ke-19)

7. Pseudochromis jace, Allen, Gill and Erdmann, 2008 (diambil dari singkatan Jonathan, Alex, Charlie, dan Emily; nama-nama empat anak Lisa dan Michael Anderson)

8. Pterocaesio monikae, Allen and Erdmann, 2008 (diambil dari nama Lady Monilka Bacardi)

9. Chrysiptera giti, Allen and Erdmann, 2008 (dari nama perusahaan yang dimiliki Enki Tan dan Cherie Nursalim, GITI).

10. Paracheilinus nursalim, Allen and Erdmann, 2008 (dari nama Sjamsul dan Itjih Nursalim penghormatan dari Cherie Nursalim dan Michelle Liem)

11. Melanotaenia synergos, Allen and Unmack, 2008 (diambil dari nama Synergos Institute sebagai penghargaan dari pemenang lelang Peggy Dulany)



Sumber: http://www.oseanografi.lipi.go.id

| Free Bussines? |

0 komentar:

Posting Komentar